Kodim Sragen - Komsos Dengan Pengelola Bumdes, Ini Kata Babinsa Gilirejo BUM DES (Badan Usaha Milik Desa) adalah suatu badan usaha yang di ...
Kodim Sragen - Komsos Dengan Pengelola Bumdes, Ini Kata Babinsa Gilirejo
BUM DES (Badan Usaha Milik Desa) adalah suatu badan usaha yang di bentuk oleh desa dengan sebagian besar atau seluruh modalnya di miliki desa dan di kelola oleh desa yang kemudian hasil dari usaha ini untuk kesejahteraan desa. Sehingga di perlukan adanya kontribusi dari seluruh lapisan masyarakat untuk menjadikan BUM DES ini sukses dan dapat mensejahterakan desa.
Serda Triyanto Babinsa Desa Gilirejo Koramil 16/Miri Kodim 0725/Sragen melaksanakan Komsos bersama Milawati ( Pengelola BUMDES Gilirejo ) bertempat di BUMDES Desa Gilirejo, Selasa ( 14/11/2023 ).
Menurut Serda Triyanto bahwa Desentralisasi menjadikan daerah memiliki otonomi yang seluas-luasnya untuk mengatur segala urusan sesuai dengan kebutuhan dan potensi daerah masing-masing. Guna peningkatan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat diperlukan adanya pembangunan ekonomi desa, sehingga desa tidak hanya bergantung terhadap pemerintah pusat tetapi desa tumbuh menjadi kekuatan yang mampu mengantarkan masyarakat menuju kemakmuran dan kesejahteraan Salah satu inovasinya adalah pembentukan program BUMDes (Badan Usaha Milik Desa) dimana dibentuk berdasarkan kebutuhan dan potensi desa.
“ Adanya desentralisasi menjadikan sebuah daerah akan mandiri dalam menjalankan dan mengelola rumahtanganya. Desentralisasi ada sebagai pokok utama perekonomian daerah. Perekonomian masyarakat menjadi hal utama dalam mengukur ksejahteraan masyarkat “ ungkap Triyanto.
Sehingga dengan adanya desentral1isasi diharapkan perekonomian masyrakat akan meningkat. Dalam upaya peningkatan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat diperlukan adanya pembangunan ekonomi yang seimbang.
COMMENTS