Kodim Sragen - Dukung Program Pembangunan,Babinsa Karya Bakti Buat Talud Jalan Berbagai upaya terus dilakukan oleh Babinsa untuk menjalin k...
Kodim Sragen - Dukung Program Pembangunan,Babinsa Karya Bakti Buat Talud Jalan
Berbagai upaya terus dilakukan oleh Babinsa untuk menjalin kerjasama yang baik dengan seluruh komponen bangsa. Hal tersebut mengingat Babinsa memiliki peranan penting di wilayah yaitu sebagai ujung tombak terdepan, yang bersinggungan langsung dengan masyarakat luas.
Melalui pembinaan teritorial yang tepat dan terarah, diharapkan TNI mampu meningkatkan kemanunggalannya dengan rakyat, sehingga terwujud pembangunan yang berkesinambungan di wilayah secara optimal, untuk lebih maju.
Demi meningkatkan pembinaan teritorial di wilayah tsb, Serda Supriyanto Babinsa Ds. Kalimacan Koramil 18/Kalijambe Kodim 0725/Sragen melaksanakan Karya Bakti Pembuatan Talud Jalan bersama Masyarakat Dk. Malangan RT. 13 Ds. Kalimacan, Selasa ( 07/02/2023 )
“Talud yang memiliki fungsi untuk memperbesar tingkat kestabilan tanah. Talud juga dibangun di daerah-daerah yang kondisi tanahnya masih labil. Kebanyakan talud sebagai dinding penahan tanah terbuat dari pasangan batu kali yang diperkuat campuran semen, pasir dan air.” Jelas Serda Supriyanto.
COMMENTS