Kodim Sragen - Wujudkan Ketahanan Wilayah Binaan, Babinsa Laksanakan Sinergitas dengan Tomas Dalam rangka menjaga sinergitas TNI dan tokoh...
Kodim Sragen - Wujudkan Ketahanan Wilayah Binaan, Babinsa Laksanakan Sinergitas dengan Tomas
Dalam rangka menjaga sinergitas TNI dan tokoh masyarakat, Sertu Sriyatno Babinsa Ds Tegaldowo Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen melaksanakan Kegiatan komunikasi sosial di RT 04 RW05 dk Pantirejo, Jum’at ( 09/09/2022 )
Kegiatan Komsos rutin dilakukan seorang Babinsa mengingat tugas dan tanggungjawab sebagai pembina tingkat kelurahan yang senantiasa menjaga hubungan baik tiga pilar dan seluruh elemen masyarakat.
"Babinsa merupakan aparat teritorial yang sudah sepantasnya melaksanakan pembinaan teritorial (Binter) dan merupakan kegiatan yang terus dilakukan satuan teritotial sebagai upaya mewujudkan ketahanan wilayah binaan,"ucap Sertu Sriyatno.
Kegiatan komsos diharapkan dapat membuka wawasan masyarakat tentang pentingnya kebersamaan dalam memelihara dan membangun lingkungan yang aman dan damai.
"Karena rasa aman dan damai tidak mungkin tercapai apabila seluruh komponen masyarakat tidak mau bekerjasama, sehingga akan terbangun ketahanan wilayah yang diharapkan seluruh masyarakat guna mengantisipasi setiap bentuk ancaman yang akan mengganggu kedaulatan wilayah NKRI,"ucap dia lagi.
Sementara itu, Hasan salah satu Tomas mengucapkan terima kasih atas kepedulian Babinsa, harapan besar buat kami. "Karena menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan merupakan tanggung jawab bersama seluruh komponen masyarakat,"katanya.
COMMENTS