Kodim Sragen - Tingkatkan Hubungan Emosional Kodim 0725/Sragen, Jalin Silaturahmi Dengan KBT Untuk menjalin silaturahmi dan mendekatkan ras...
Kodim Sragen - Tingkatkan Hubungan Emosional Kodim 0725/Sragen, Jalin Silaturahmi Dengan KBT
Untuk menjalin silaturahmi dan mendekatkan rasa kekeluargaan, Kodim 0725/Sragen melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Keluarga Besar TNI ( KBT ), yang mengambil tema “ Melalui Forum Silaturahmi Keluarga Besar TNI, Perkuat Pancasila Sebagai Alat Pemersatu Bangsa Dalam Rangka Menjaga Dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI” bertempat di Aula Guyub Rukun Kodim 0725/Sragen, Kamis (08/04/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut puluhan Keluarga Besar TNI, FKPPI, PPM, LVRI, PEPABRI dan Hipakad.
Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Anggoro Heri Pratikno, S.I.P dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Komsos Kodim 0725/Sragen dengan Keluarga Besar TNI bertujuan untuk memelihara tali silaturahmi, menyamakan visi dan misi guna meningkatkan hubungan antara Prajurit TNI Kodim 0725/Sragen dengan KBT di wilayah.
“Dengan adanya silaturahmi ini diharapkan terjalin hubungan antara Kodim dan KBT yang semakin erat dan harmonis, selanjutnya, tujuan akhirnya agar Keluarga Besar TNI dapat berperan aktif dalam usaha bela negara dan mendukung tugas pokok TNI-AD “ sebut Dandim.
“Kegiatan komunikasi sosial ini hendaknya bukan hanya dijadikan sebagai rutinitas dan acara seremonial semata, namun harus dimaknai sebagai sebuah perwujudan penghormatan kepada pendahulu kita yaitu Veteran dan Pebabri yang telah lebih dulu melaksanakan tugas dan berkarya untuk bangsa”, jelas Dandim.
COMMENTS