Kamis tanggal 15 Nopember 2018 pukul 13.15 s/d 14.30 bertempat di Balai Desa Denanyar kec. Tangen telah dilaksanakan Sarasehan Bupat...
Kamis tanggal 15 Nopember 2018 pukul
13.15 s/d 14.30 bertempat di Balai Desa Denanyar kec. Tangen telah dilaksanakan
Sarasehan Bupati Sragen bersama Masyarakat Desa Denayar Kec. Tangen
sebagai penangung jawab Retno wahyuningrom, S. Sos (Camat Tangen) yang dihadiri
lk 400 orang.
Hadir dalam kegiatan tersebut dr. Hj.
Kusdinar untung Yuni sukowati (Bupati Sragen), Yuniarti (Kabag humas dan
protokoler),Nur huda (ketua MWC kec. Tangen), Muspika Kec. Tangen, Kades se
Kec. Tangen, Toga dan tomas Kec. Tangen serta Warga masyarakat kec. Tangen.
Dalam sambutannya Ruboko(Kades
Denanyar) mengatakan bahwa kami atas nama warga Desa Denayar mengucapkan
selamat datang kepada ibu Bupati dan mohon maaf bila dalam penyambutan kami
kurang berkenan. Dalam pemberian baksos bagi warga kurang mampu oleh
bupati ini mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi warga desa Denanyar dan dapat
dimudahkan segala urusan kita.
dr. Hj. Kusdinar untung Yuni sukowati
(Bupati Sragen) mengungkapkan beliau datang ke Desa denanyar ini
bertujuan untuk silaturahmi kepada tokoh masyarakat ,tokoh Agama juga
seluruh warga masyarakat Desa denanyar karena ini sudah menjadi program saya
sebagai Bupati Sragen. Saya datang ini juga menyampaikan bahwa dari Dinas
Sosial ada anggaran Bantuan Sosial yang harus disalurkan kepada masyarakat
namun tidak semua mendapatkan karena dana sosial tersebut dibagikan kepada
masyarakat yang patut menerima se-Kabupaten Sragen.
Bupati mengharapkan kepada masyarakat
yang menerima bantuan supaya digunakan yang bermanfaat jangan digunakan untuk
yang tidak manfaat. untuk pembangunan jalan sementara saya hentikan
dahulu karena dalam pembangunan jalan ini sudah menyerap angaran Yang cukup besar.
Saat ini Sragen sudah merencanakan untuk program Sragen Smart, jadi
perencanaan untuk pembangunan harus terprogram dan terencana dan tidak ada
alasan perangkat desa tidak bisa IT. Bupati mengharapkan kepada masyarakat
sebentar lagi kita akan melaksanakan Pileg Dan pilpres mari kita dukung untuk
memilih sesuai pilihan masing-masing dan jangan sampai golput.
COMMENTS