Gemolong, 29 Januari 2016 Pada hari Selasa, 29Januari 2016 pukul 08.00 s/d 10.00 Koramil 15/Gemolong melaksanakan kegiatan pemasangan...
Gemolong, 29 Januari 2016
Pada
hari Selasa, 29Januari 2016 pukul 08.00 s/d 10.00 Koramil 15/Gemolong
melaksanakan kegiatan pemasangan srumbung pada tanaman Pohon Trembesi di Jalan Solo-Purwodadi di Dk.
Candi, Kel. Gemolong, Kec. Gemolong yang dilakukan oleh Bati Tuud Koramil
15/Gemolong Peltu Suparno dan 8 orang anggota serta masyarakat 5 orang dengan
hasil sebanyak 20 pohon telah dipasang srumbung.
Pemasangan srumbung pada tanaman trembesi yang
ditanam disepangjang jalan Solo-Purwodadi tepatnya di sepanjang jalan Dk.
Sidodadi Kel. Gemolong ini dapat manjadikan pengaman tanaman dari hewan liar
maupun ulah manusia yang kurang simpatik terhadap pelestarian lingkungan. Dihimbau juga kepada anggota dan masyarakat
agar mau dan peduli merawat pohon yang sudah kita tanam bersama agar bisa
tumbuh menjadi besar, mungkin sekarang kita menanam tidak menikmati hasilnya
tapi nanti anak cucu
kita yang akan menikmati hasil dan manfaatnya, untuk itu mari kegiatan
ini kita dasari ibadah saja, insya allah akan lebih baik dan banyak manfaatnya
untuk kepentingan masyarakat umum.
COMMENTS