Sambungmacan, 28 Desember 2015 P ada hari Jum’at tanggal 25 Desember 201 5 pukul 10.00 Wib s/d 11 . 45 Wib Danramil 09/Sam...
Pada hari Jum’at tanggal 25 Desember 2015 pukul 10.00 Wib s/d 11.45 Wib
Danramil 09/Sambungmacan Kodim 0725/Sragen
beserta anggota melaksanakan
pengamanan dalam rangka perayaan Natal tahun
2015 bertempat di GKJ Pante Kosta Dk.
Karangasem Rt. 04 Ds. Toyogo Kec. Sambungmacan.
Adapun dalam kegiatan tersebun mengambil tema “ Marilah
Kita Ke Betlehem “ perayaan Natal tersebut di pimpin oleh pendeta Bpk Nata Nael
Suratman yang di hadiri oleh kurang lebih 70 jemaat.
Sebelum kegiatan Natal di laksanakan untuk
angota dari Koramil 09/Sambungmacan dan dari anggota Polsek Sambungmacan
melaksanakan sterilisasi tempat acara dan melaksanakan pemeriksaan terhadap
jemaat yang akan mengikuti kegiatan Natal tersebut begitu juga di adakan
pemeriksaan terhadap barang bawaan jemaat yang akan mengikuti acara. Kegiatan
tersebut di laksanakan untuk memberikan rasa aman bagi para jemaat yang akan
melaksanakan kegiatan Natal.
Dengan kita melaksanakan pengamanan Natal ini
kita dapat meningkatkan toleransi antar umat beragama dan dapat meningkatkan
keimanan khususnya bagi umat Kristen itu sendiri. Umat Kristen di sekitar GKJ
Pante Kosta sangat antusias dalam merayakan hari Natal ini mereka sejak pagi
sudah berbondong-bondong menuju gereja. Kegiatan tersebut bejalan aman, tertib
dan lancer sampai acara selesai.
COMMENTS