Sragen, 17 November 2015 Selasa, 17 November 2015 personel Kodim 0725/Sragen melaksanakan latihan menembak Triwulan IV tahun 2015 den...
Sragen, 17 November 2015
Selasa, 17 November
2015 personel Kodim 0725/Sragen melaksanakan latihan menembak Triwulan IV tahun
2015 dengan senjata ringan SS I dan Pistol, dilaksanakan di Lapangan tembak Yonif
408/Sbh.
Menurut Pasi Ops
Kodim 0725/Sragen Kapten Arh. Yah In Man dalam latihan menembak
dilatihkan ada tiga cara sikap menembak dengan senjata ringan laras panjang SS
I jarak 100 m, di antaranya sikap tiarap, jongkok dan sikap berdiri. Sedangkan
untuk menembak senjata laras pendek Pistol FN-46 sikap berdiri jarak 10 m. Tandasnya.
Tujuan latihan menembak untuk meningkatkan memelihara dan meningkatkan kemampuan menembak bagi prajurit sehingga diharapkan para
prajurit tetap terjaga kemahirannya dalam menembak walaupun bertugas disatuan teritorial dan bukan di satuan tempur namun
prajurit tetap dituntut mahir dalam menembak dan harus terbina terjaga dan provisional. Menembak merupakan salah satu kemampuan yang
harus dimiliki oleh setiap Prajurit khususnya Prajurit Kodim 0725/Sragen.
COMMENTS