PEMBUKAAN TMMD SWADAYA GERBANG SUKOWATI TAHUN 2014

Sragen, 18 Maret 2014.  Untuk mendukung program pemkab Sragen Greget Mbangun Sukowati (Gerbang Sukowati), pemkab Sragen menggandeng jaj...

Sragen, 18 Maret 2014. 

Untuk mendukung program pemkab Sragen Greget Mbangun Sukowati (Gerbang Sukowati), pemkab Sragen menggandeng jajaran TNI melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Swadaya Gerbang Sukowati tahun 2014. Upacara pembukaaan program kerja pemkab Sragen di bidang pembangunan tahun anggaran 2014 tersebut dilaksanakan lapangan Desa Wonotolo kecamatan Gondang, Kamis (6/3) dengan Inspektur Upacara H. Daryanto, SH, MH. Pembukaan TMMD yang ditandai dengan pemukulan kentongan oleh Wakil Bupati Sragen dihadiri oleh Danrem 074/Wrt dan Forum Pimpinan Daerah kabupaten Sragern, para kepala SKPD di lingkungan Pemkab Sragen serta para tokoh masyarakat.

Dalam laporannya, Perwira Proyek Kapten Inf. Daryanto mengungkapkan kegiatan yang berlangsung selama 21 hari ini akan melakukan kegiatan pembangunan fisik dan non fisik. Kegiatan fisik antara lain makadam jalan dan sasaran tambahan (over prestasi). Sedangkan sasaran non fisik antara lain melakukan penyuluhan tentang empat pilar kebangsaan, kesadaran bela negara, keluarga berencana, bahaya narkoba, penanggulangan terorisme, kesadaran hukum, industri tepat guna, dan pertanian, perikanan serta peternakan.
       
    

Kegiatan yang dimulai pada tanggal 6 Maret  s/d 26 Maret 2014 tersebut melibatkan personil dari beberapa unsur diantaranya Kodim 0725, Polres, Pemdes, DPU, Hansip, KBT, Pramuka serta masyarakat. inti amanat Bupati Sragen yang dibacakan oleh Irup antara lain : Pertama TMMD yang dilaksanakan selama ini di Kabupaten Sragen adalah terpadu dan berkesinambungan mencapai hasil yang baik dan dirasa telah mampu menghasilkankegiatan pembangunan yang dilakukan secara gotong royongbersama-samamasyarakat, Kedua Dalam pelaksanaan TMMD ini sebelumnya selalu diawali dengan sistem perencanaan atau usulan kegiatan TMMD dari dan oleh masyarakat itu sendiri, mulai dari Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa hingga usulanproposal ke Panitia TMMD tingkat Kabupaten yaitu Kodim 0725/Sragen, Bappeda, Badan KBPMD dan DPU, Ketiga di kabupaten Sragen ini kita akan melaksanakan TMMD sebanyak 4 kali, 2 kali TMMD Program Nasional dan sebanyak 2 kali TMMD Swadaya Gerbang Sukowati 2 tahap pertama untuk tahun 2014. Keempat pada tanggal 9 April 2014 kita akan menyelenggarakan Pesta Demokrasiitu Pemilu Legislatif dan dilanjutkan Pemilu Presiden dan Wakil Presidenperiode 2014-2019, sebagai warga  yang baik kita hendaknya turut berpartisipasi menggunakan hak pilih kita sesuai dengan hati nurani, apa yang menjadi pilihan kita nantinya akan menentukan arah dan masa depan bangsa ini untuk langkah selanjutnya. Kelima Bupati mengharapkan kegiatan yang mempererat persatuan antara masyarakat setempat dengan TNI ini dapat meningkatkan semangat gotong-royong dan meneruskan segala  yang baik di Bumi Sukowati dan meninggalkan segala sesuatu yang tidak baik di masa lalu. Jika dahulu masyarakat dan TNI melaksanakan perang gerilya sekarang kita membangun bangsa dengan semangat kegotongroyongan dengan memendorong tumbuhnya inovasi dan kreatifitas masyarakat agar lebih maju, mandiri dan sejahtera. Dengan kegiatan ini mengingatkan kita untuk lebih bekerja memberikan kontribusi yang terbaik bagi sesama di sekitar kita. Seperti halnya kita mengingat pangeran Sukowati yang berasal dari kecamatan ini, setidaknya masyarakat di sini mempunyai kemampuan yang sama untuk membangun Bumi Sukowati. Upacara Pembukaan TMMD selesai, Danrem beserta rombongan meninjau lokasi penebangan pohon karet di Ds. Sambi Kec. SambirejoKab. Sragen. ( KODIM 0725/SRAGEN )









COMMENTS

Nama

berita,6378,berita satuan,6086,berita utam,2014,berita utama,6079,
ltr
item
KODIM SRAGEN: PEMBUKAAN TMMD SWADAYA GERBANG SUKOWATI TAHUN 2014
PEMBUKAAN TMMD SWADAYA GERBANG SUKOWATI TAHUN 2014
http://1.bp.blogspot.com/-rx5ahAEg_ws/UyfFgV24L7I/AAAAAAAAazs/sg2--gcmnus/s1600/Picture8.jpg
http://1.bp.blogspot.com/-rx5ahAEg_ws/UyfFgV24L7I/AAAAAAAAazs/sg2--gcmnus/s72-c/Picture8.jpg
KODIM SRAGEN
https://www.kodimsragen.com/2014/03/pembukaan-tmmd-swadaya-gerbang-sukowati.html
https://www.kodimsragen.com/
http://www.kodimsragen.com/
http://www.kodimsragen.com/2014/03/pembukaan-tmmd-swadaya-gerbang-sukowati.html
true
6887750314490366918
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy