Kodim Sragen - Babinsa Karangpelem Selalu Tingkatkan Komunikasi Dengan Warga Binaan Senin, 24 Mei 2021 pkl 10.00 wib - selesai Serma Sular ...
Kodim Sragen - Babinsa Karangpelem Selalu Tingkatkan Komunikasi Dengan Warga Binaan
Senin, 24 Mei 2021 pkl 10.00 wib - selesai Serma Sular Wiyono Babinsa Desa Karangpelem Koramil 05/Kedawung melaksanakan komsos dengan Bp Suharno pemilik kuliner Pujakara warga Dk Sepandan Rt. 02 Desa Karangpelem.
Membicarakan masalah ekonomi saat pandemi Covid 19 sangatlah terasa, tetapi walaupun ekonomi sangatlah sulit tetap semangat & selalu menjaga kesehatan semoga pandemi covid-19 segera berakhir dan tidak lupa Babinsa selalu mengingatkan agar rajin berolahraga makan makanan bergizi.
Di masa pandemi Covid-19 ini, sebetulnya tidak ada alasan untuk tak berolahraga. Tetap bugar di rumah dengan cara berolahraga bisa dijalani.
"Mengingat perlu mengurangi interaksi dengan orang lain, olahraga bisa dilakukan secara individu. Terapkan protokol kesehatan, sambil menghirup udara segar bisa melakukan jalan atau lari pagi dan sore hari," terang Serma Sular.
“ Tahapan yang tak boleh dilupakan adalah melakukan pemanasan sebelum olahraga inti dan pendinginan setelah olahraga untuk mengurangi resiko cidera fisik jangka pendek maupun jangka panjang” pungkasnya.
COMMENTS