Kodim Sragen - Rapat Pleno Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran Desa Krikilan Senin, 31 Agustus 2020 pukul 19.30 - 21.00 Wib Sertu Su...
Senin, 31 Agustus 2020 pukul 19.30 - 21.00 Wib Sertu Suwardi Babinsa Krikilan melaksanakan kegiatan komsos menghadiri Undangan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daptar Pemilih Hasil Pemutakhiran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sragen Tahun 2020 di Aula Balai Desa Krikilan, dengan jumlah hak pilih 4211 orang.
Hadir dalam kegiatan PPK Kec.Masaran Didik Hedriyanto, S.Pd, Sekdes Ds.Krikilan Suwanto, SH, Babinsa Krikilan Sertu Suwardi, Babinkamtibmas Krikilan Aiptu Sunardi, PPD Ds. Krikilan Supratman Ruman, S.Pd , Ketua PPS Ds. Krikilan Prasetyo Widodo serta Anggota PPDP 12 orang.
Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran yang diplenokan adalah merupakan hasil kerjas keras Petugas Pemutahiran Daftar Pemilih (PPDP) yang didampingi Petugas Pemungutan Suara (PPS) disaat pencoklitan berlangsung.
“ Warga masyarakat yang baru menikah dan belum memiliki Kartu Keluarga (KK) agar segera untuk mengurus keterangan pindah penduduk dan Kartu Keluarga (KK) barunya agar dapat mengkitu pemilihan agar supaya datanya tidak dobel “ ujar Didik Hedriyanto.
COMMENTS